June 9, 2017

Harga Karet Petani di Berbagai Daerah

Tags

Harga karet yang kembali turun ke level di bawah 1.5 USD sangat memberatkan para petani karet. Saat ini di tingkat petani, harga karet hanya berkisar Rp 4000 - Rp 6500. Tentu harga tersebut membuat petani kembali menjerit dan kesulitan memenuhi kebutuhan hidupnya jika hanya mengandalkan kebun karet. Harga karet memang sangat fluktuatif, naik turun, dan sulit diprediksi. Beberapa bulan lalu, petani sempat menikmati harga di atas Rp 10.000 yang dinilai sebagai harga yang sesuai untuk kebutuhan saat ini. Namun hal itu tidak berlangsung lama, hanya hitungan 2 atau 3 bulan saja. Harga karet internasional turun dan terus turun.

Dari berbagai sumber media online, harga karet petani di berbagai daerah di Indonesia memang sangat memprihatinkan. Bahkan ada yang hanya menyentuh harga Rp 3500 saja. Harga tersebut terjadi di Kab. Bangka Tengah Provinsi Bangka Belitung (dikutip dari metrotvnews.com 8 Juni). Masih menurut sumber yang sama, Gubernur Babel menyatakan bahwa karet di propinsinya merupakan yang terjelek kedua di Indonesia karena rakyat masih menggunakan tawas untuk membekukan getah. http://m.metrotvnews.com/ekonomi/mikro/8KyGJQ6b-kualitas-karet-petani-babel-terjelek-nomor-dua-di-indonesia

Sementara itu dari sumber media online lain yaitu riauone.com mengabarkan bahwa harga karet di xiii koto kampar adalah Rp 6.400 pada pekan ini (riauone.com 8 Juni). Turunnya harga karet bukanlah permainan pabrik tapi memang dari wewenang pusat sehingga tidak boleh main hakim dan menyalahkan pabrik. http://riauone.com/riau/Petani-Karet-di-Kampar-Menangis--Harga-Karet-Semakin-Anjlok

Dari Medan dilaporkan oleh medanbisnisdaily.com tanggal 2 Juni bahwa harga karet dan sawit kompak melemah. Suparno, petani karet di Desa Damar Itam Langkat mengatakan, harga karet di tingkat petani kini hanya sekitar Rp 6.000 hingga Rp 6.500 per kg. Sudah jauh di bawah harga ideal sebesar Rp 10.000 per kg. Turunnya harga karet sudah mulai sejak awal Maret.
http://www.medanbisnisdaily.com/m/news/read/2017/06/02/302073/harga-karet-dan-sawit-kompak-melemah/

Demikian harga karet tingkat petani di berbagai atau beberapa daerah di Indonesia pada kisaran awal bulan Juni 2017. Harga karet tersebut tidak terlalu jauh dari perhitungan karetpedia untuk harga karet tingkat petani terutama yang pada kisaran 6000 -7000. Harga karet memang bisa sangat variatif di petani karena banyak faktor antara lain mutu, kebersihan, umur, jarak ke pabrik, sistem jual petani ke toke atau lelang dll. Untuk itu petani karet harus semakin maju dengan informasi dan bersatu untuk mendapatkan harga yang lebih baik. Kalau bisa malah para petani jual langsung ke pabrik sehingga harga lebih tinggi.

Update: komen di fb karetpedia
* tambahan info harga karet mingguan di muba Rp 7000 pasar lelang uppb 21, via komen fb @syaripudin pudin.

*Harga karet petani kab bungo jambi Rp 6000 via komen fb

* harga karet di lubuklinggau 6500 jual di gudang, getah bersih harian

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon