January 3, 2017

Harga Karet Hari Ini 3 Januari 2017

Hari ini 3 Januari 2017 adalah hari pertama perdagangan karet di Sicom Singapura untuk kalender baru tahun 2017. Setelah long weekend yang berlangsung sampai Hari Senin, pada Selasa ini aktivitas perdagangan sgx sudah mulai seperti biasa yaitu jam 8 pagi waktu Singapore. Pengamatan Karetpedia pada situs sgx sekitar jam 7:24 pagi Wib memperlihatkan harga karet hari ini 3 Januari dibuka pada angka 204.3 UScent/kg, total volume sebesar 1. Angka pembukaan tersebut lebih tinggi dibandingkan angka penutupan harga karet tahun 2016 kontrak bulan Februari sebesar 200.2 UScent per kg dengan jumlah volume sebanyak 246. Harga karet hari ini masih akan terus berubah sampai penutupan perdagangan pada jam 8 malam nanti waktu Negeri Singa atau jam 7 malam Wib. Info penutupan harga akan disampaikan seperti biasa di Karetpedia.com yaitu di halaman Harga Karet.

Harga Karet Hari Ini sicom 3 Januari 2017 kontrak februari
Harga Karet 20017, Pembukaan FT Kontrak Februari

Mudah-mudahan harga karet akan semakin membaik pada tahun ini, seperti harga karet tahun 2012. Update harga harian tetap Karetpedia sajikan di halaman khusus yaitu halaman Harga Karet di situs ini. Semoga informasi harga karet ini dapat membantu gambaran harga karet harian untuk notering pabrik dan harga karet tingkat petani. Perlu diingat bahwa ini hanya informasi harga yang didasarkan pada Sicom rubber price dan kurs dollar serta asumsi2 KKK, susut, transport dan biaya olah. Harga real sebenarnya di lapangan mungkin akan berbeda. Karetpedia tidak bertanggungjawab dengan data yang ada, namun berusaha sedapat mungkin menginfokan data yang akurat. Penggunaan informasi yang ada di situs Karetpedia.com adalah menjadi tanggungjawab masing-masing pengguna. Dengan mengunjungi situs Karetpedia.com berarti Anda telah setuju dengan privacy policy, ToS dan disclaimer atau syarat dan ketentuan yang berlaku di situs ini. 

Demikian sekilas info harga karet hari ini. Semoga bermanfaat untuk kita semua, khususnya petani karet.

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon